Jumat, 28 Desember 2012

Mendengarkan Dongeng

1. Pengertian Dongeng dan Unsur-unsurnya

Apakah kamu telah mengetahui pengertian dongeng? Pada pelajaran ini, kamu diajak mendengarkan dongeng lalu menemukan hal-hal yang menarik dari isi cerita dongeng tersebut melalui unsur-unsur dalam cerita.
Dongeng merupakan salah satu bentuk karya sastra lama yang berjenis prosa. Dongeng juga merupakan cerita rekaan, khayal, atau fiksi. Dalam dongeng juga terdapat unsur-unsur yang membangun cerita seperti jenis prosa lain, misalnya cerpen dan novel. Unsur-unsur tersebut meliputi tokoh, watak tokoh, alur, latar, tema, dan amanat. Perbedaan antara dongeng dan cerpen atau novel adalah tingkat rekaannya. Oleh karenanya, dongeng mempunyai daya tarik tersendiri bagi anak-anak. Selain itu, cerita dalam dongeng juga menjadi daya tarik bagi orang tua untuk bercerita karena mengandung nilai-nilai moral yang dapat diajarkan kepada anak-anak.
Hendaknya kamu pahami dahulu unsur-unsur dalam sebuah dongeng sebagai berikut.
  1. Tema, yaitu pokok pembicaraan yang disampaikan dalam cerita dongeng. 
  2. Tokoh, yaitu para pelaku yang mendukung cerita dalam dongeng.
    Watak tokoh atau penokohan, yaitu gambaran perilaku atau watak para pelaku dalam cerita dongeng.
  3.  Latar, yaitu tempat, waktu, dan suasana yang terjadi dalam cerita dongeng.
  4.  Alur, yaitu rangkaian kisah cerita yang disusun secara logis sebagai jalan cerita dalam dongeng.
  5. Amanat, yaitu pesan yang akan disampaikan dalam cerita dongeng yang mengandung ajaran atau nilai-nilai moral.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar